Entrepreneur Revolution - Ps. Jose Carol | The Next Magazine - Garment Group 11th Anniversary Magazine - FGBMFI Indonesia

Karena keberhasilan sangat tergantung kepada kesigapan dan kesiapan seseorang pada saat momentum tersebut tiba, maka pertanyaan kunci untuk keberhasilan adalah "Kapankah Momentum itu akan datang? Supaya kita bisa SIAP?"

Masalahnya adalah, kita baru menyadari bahwa saat-saat tertentu di dalam kehidupan kita adalah momentum yang sangat penting setelah momentum tersebut berlalu.

Ribka meresponi dengan benar saat momentum tersebut tiba. Kejadian 24, seandainya dia tahu bahwa masa depannya akan ditentukan pada hari itu, tentulah di akan bersiap-siap sebelumnya.

Kadangkala, masa depan kita tersembunyi di balik 'key moments' yang berpakaian 'Kerjaan/work', 'request', etc.

Contoh lainnya di dalam Alkitab dapat kita temukan pada kehidupan Daud, Yusuf dan Esther.

Firman Tuhan di dalam Pengkotbah 3:11, mengatakan bahwa Ia membuat segala sesuatu indah pada waktuNya. Namun, keindahan yang Tuhan janjikan itu tidak akan datang tanpa peran serta kita untuk mendatangkan keindahan tersebut.

Yang dimaksudkan di sini adalah, meskipun Tuhan telah mempersiapkan musimnya, namun tetap kitalah yang menentukan segala sesuatu yang dapat terjadi di dalam musim kehidupan tersebut.

Contoh :
  • Dalam kehidupan berkeluarga; Tuhan menetapkan jangka waktu usia produktif kita untuk mendapatkan keturunan, sisanya terserah kita.
  • Mempersiapkan pernikahan
  • Dalam membangun karir
  • Untuk mengenyam pendidikan
Jika kita ingin menikmati keindahan di dalam kehidupan, hiduplah pada musimnya. Jangan hidupi keremajaanmu melalui kehidupan anak remajamu.

Enjoy Your Today, that is why it is call 'the present' because it is a present. Karena di dalam setiap musim kehidupan, you always find reason to complain. No shortage of complain in every season of life.

Di sini, saya akan memperkenalkan kepada kita semua, salah satu kata yang menurut saya dapat mewakili bagian yang menjadi 'tanggungjawab kita' yang akan membawa kita bertemu dengan keindahan di dalam hidup yang Tuhan janjikan. Kata ini juga sering dipakai di dunia manajemen. Kata tersebut adalah ANTISIPASI.

Salah satu buku yang saya baca, buku yang sudah cukup tua, ditulis pada tahun 1992, berjudul Paradigm, The Business of Discovering The Furute (Upaya untuk mengungkap Masa Depan), ditulis oleh Joel Arthur Barker mengatakan bahwa 3 kunci rahasia menuju keberhasilan di abad ke-21 untuk setiap perusahaan dan organisasi tersembunyi di balik 3 kata yaitu Anticipation, Innovation dan Excellence.

Anticipation provides you with the information that allows you tu be in the right place at the right time with your excellent innovative product or service.
Antisipasi akan menyuplai informasi yang kita butuhkan untuk dapat berada di tempat yang tepat pada saat yang tepat dengan menawarkan produk dan pelayanan yang innovative dan excellence. Buku ini berfokus pada dunia Industri.

Antisipasi lebih dari sekedar persiapan.
(Webster) Anticipation/anticipate: To foresee (notice NOT Predict) and provide for before hand.
Preparation/prepare: to make or get ready.

Persiapan merupakan bagian dari Antisipasi.

Contoh yang terbaik di dalam Alkitab mengenai Antisipasi adalah apa yang Yusuf lakukan dalam 7 tahun kesuburan untuk menghadapi 7 tahun kelaparan. Dibutuhkan informasi mengenai 'apa yang ada di depan' untuk melakukan tidakan antisipasi dengan baik seperti yang Yusuf lakukan.

The Extreme Future, oleh James Canton, Ph.D. yang membahas pertanyaan: "Do you know what is coming next?"

We need to identify in order to be able anticipate what is coming next.

Selamat mencoba dan Tuhan Yesus Memberkati.

Ps. Jose Carol - Special Words

*Disadur dari The Next Magazine - Garment Group 11th Anniversary Magazine - FGBMFI Indonesia hal. 28 - Edisi 11/2014

Comments